Tak seorang pun tahu betapa pentingnya cowok ini untukku. Aku tahu ini terdengar gila karena aku belum pernah bertemu dengannya dan dia juga tidak mengetahui keberadaanku, tetapi setiap hari dalam kehidupanku, aku berterima kasih kepadanya. Aku bersyukur atas kehadiran darinya, karena dia telah memberiku banyak kebahagiaan, tawa, senyuman, keceriaan, bahkan tangisan — tangisan karena dia telah membuatku sangat bangga sebagai seorang B2UTY.
Baru-baru ini Yoseob dimuat dalam New York Times karena partisipasinya dalam sebuah drama musikal yang cukup menarik perhatian dan hanya dengan menonton videonya dan membaca beritanya di koran membuatku sangat senang tak terbendung. Yoseob telah melakukan banyak hal, dia tidak ragu mengambil jalan yang panjang ini, dan telah mendapat sorotan lampu panggung — walau cuma sebentar dan kelihatan seperti sebuah pencapaian biasa, hal itu berarti besar tidak hanya untuk Yoseob sendiri tetapi juga untuk B2UTIES di seluruh dunia. Aku benar-benar bangga padanya dan sekali lagi dia membuatku bangga sebagai seorang B2UTY.
Sejak pertama kali aku menyaksikan Yoseob tampil live dalam lagu "Beautiful", aku langsung berpikir bahwa dia imut. Model rambutnya yang jabrik dan jaket baseball besarnya benar-benar cocok untuknya (tipe cowokku memang cowok yang imut, lolol). Aku belum menyadari seberapa bagus kemampuannya dalam menyanyi pada saat itu (karena pada saat itu aku masih bukan fan dari BEAST, aku bahkan belum punya ketertarikan terhadap apapun yang berbau Korea). Lalu teman-temanku semakin rutin menunjukkan video tentang BEAST, hingga akhirnya aku menjadi terpesona oleh BEAST, terutama oleh Yoseob, bukan hanya dari wajahnya, tapi juga dari kualitas suaranya dan kepribadiannya. Bagiku, suaranya dapat terdengar penuh energi, begitu bulat dan kuat, sangat manly di satu sisi. Di sisi lain, dia bisa menggetarkan hati dengan vibrasi dan kelembutan suara yang disertai dengan emosinya yang tulus.
Alasan mengapa Yoseob adalah idola utamaku dari seluruh seniman K-Pop berhubungan dengan rasa hormat dan kemanusiaannya. Aku ingat satu saat dimana dia menegur B2UTIES karena menghina Jaekyung Rainbow atas adanya rumor bahwa Jaekyung dan Junhyung BEAST akan tampil bersama sebagai pasangan kekasih di suatu acara TV. Yoseob pun mewakili B2UTIES meminta maaf kepada Jaekyung. Dia selalu berpesan lewat Twitter dan di awal konser BEAST agar fans mereka tidak berdesak-desakan saat berada dalam venue sehingga tidak akan ada yang terluka, semua bisa menikmati konser dengan nyaman dan pulang ke rumah dengan selamat.
Dalam video konser pertama Welcome to BEAST Airline, saat keenam member berdiri di panggung yang letaknya di tengah-tengah kerumunan penonton, hanya Yoseob dan Dujun yang ingat untuk membungkukkan badan, cara orang Korea memberi hormat, tidak hanya ke arah penonton yang berada di depan mereka, tetapi juga ke arah penonton yang berada di kanan belakang dan kiri belakang mereka. Sedangkan keempat member lainnya tampak hanya membungkukkan badan mereka sekali ke arah depan, yang mana itu merupakan hal yang wajar mengingat kecenderungan manusia untuk fokus terhadap apa yang ada di depan mata saja. Hal-hal kecil di atas menambah rasa hormatku kepada Yoseob karena rasa hormatnya terhadap orang-orang di sekitarnya.
Aku tidak tahu bagaimana mengatakanan ini. Bagaimana seorang fangirl menngungkapkan perasaan, emosi, dan cintanya kepada idolnya? Seperti ini kah?
Kalimat yang berusaha aku sampaikan adalah aku sangat menyayangi Yoseob.. sayaaaang sekali. Dia lah yang mencerahkan hari-hariku yang membosankan dan memberikan sesuatu untuk kugemari dan kunanti. Mengingat tingkah lucunya membuatku cekikikan sendiri hingga aku lupa akan semua hal yang sebelumnya kurisaukan. Aku harap dia tahu betapa mengagumkan dirinya dan betapa banyak gadis di dunia ini yang dibahagiakan olehnya — termasuk aku. Dan aku harap dia tidak akan berhenti menjadi menghebatkan dirinya seperti sekarang.
Oppa Yoseob, tunggulah.. dongsaeng yang juga penggemar beratmu akan segera datang untukmu ;)
Kau akan selalu dan selamanya menjadi kesayanganku. Dan jika nanti aku menggantikan posisimu dengan idola lain (yang mana kuragukan akan terjadi.. tapi JIKA itu terjadi), aku akan selalu mengingatmu sebagai idola K-Pop nomor satuku. Jadi terima kasih, atas segalanya.
Ini beberapa temuanku tentang Yoseob (sejujurnya ini bagaikan harta karun rahasiaku), hehe.. Pastikan kalian tidak menjadi tergila-gila padanya setelah ini, ya :3
Apa aku satu-satunya yang bertepuk tangan seperti ini? Lol, karena Yoseob dan BEAST, aku jadi mulai bertepuk tangan seperti anjing laut gila tiap kali ada sesuatu yang konyol untukku.
Ada GIF Yoseob untuk setiap momen di kehidupanmu.
Ketika kamu malu:
Ketika kamu ingin menghajar seseorang:
Ketika seseorang ingin menghajarmu:
Wajahmu ketika sedang makan:
Perasaanmu setelah mendapat nilai bagus dalam tes padahal kamu tidak belajar:
Ketika kamu lelah setelah seharian menjelajahi Tumblr, Instragram, dan ber-fangirl-ria:
Ketika kamu tidak tahan lagi melihat betapa idolamu terlalu sempurna:
Perasaanmu setelah membuktikan bahwa haters salah:
Ketika kamu berusaha terlihat keren:
Ketika kamu gugup, deg-degan:
Reaksimu saat idolamu mengunduh foto lucu mereka:
Reaksimu saat melihat idolamu di kehidupan nyata:
Perasaanmu setelah berhasil mengalahkan seseorang dalam suatu hal:
Ketika
kamu menginginkan sesuatu dari orang tuamu tetapi kamu terlalu takut
untuk memintanya kepada mereka, sehingga kamu memasang tampang polos
seperti ini:
Ketika kamu merasa seperti seekor monyet:
Atau seperti ikan yang sedang bernafas:
Ketika kamu ingin dibilang lucu tetapi orang di sekitarmu tidak mempedulikan aegyo-mu:
Menggemaskan ketika dia pertama kali debut:
Masih menggemaskan sampai sekarang:
Apakah masih ada yang ingat trik topinya zaman "Bad Girl" dulu? Gwiyeopda!
Jangan lupakan lemparan mic nya yang daebak!
Alamak.. bagaimana bisa mic nya tidak jatuh???
Ngomong-ngomong, dua GIF di atas adalah Yoseob saat menyanyikan "Thanks To", salah satu lagu favoritku.
Rasa hormatku padanya semakin nyata melihat Yoseob dan wajah imutnya itu bukan hasil operasi plastik. Bisa dibuktikan dengan melihat foto-fotonya waktu masih kecil.
Oppaku tersayang, tetaplah tertawa seperti ini ^_^ Ngomong-ngomong, itu gambar Kapten Tsubasa kah yang di kaosnya? :D |
Bersama Kikwang di SMA yang sama XD |
Sekali imut tetap imut.
Oke, inilah akhir dari perjalanan kita. Semoga harimu menyenangkan, pembaca :)
Seneng ketemu dengan sesama yeobos yang bukan kenal kemarin sore sama yoseob. Halo! Semoga yoseob jadi forever bias bagi kita dan b2uty lain yah.
ReplyDeleteSalam kenal, Fanneey, 97liner, blogwalker :)
aiish neomu neomu :D
ReplyDeletekalo udh lht seob ppa, speechless. :D :D
Wahhh yoseob oppa...thanks ftonya min...huuu pengin banget ketemu oppa..
ReplyDelete